deskripsi gambar deskripsi gambar
print this page Print

Menghapus Tanda Panah Pada Shortcut



Patrawisa_ Coba Anda buka Window Explorer dan klik kanan pada salah satu file yang ada kemudian pilih [Create Shortcut]. Setelah itu perhatikanlah ikon yang dihasilkan oleh tindakan Anda itu, coba bandingkan dengan file aslinya. Bentuk atau tampilan shortcut yang asli memiliki tampilan yang sedikit berbeda dengan file sumbernya. Perbedaanya ada pada kotak kecil berisi tanda panah dikiri bawah shorcut. Kalau Anda merasa tidak nyaman dengan kehadiran tanda panah di shortcut program tersebut Anda bisa menghilangkannya.

Pada tips trik komputer kali ini akan dijelaskan bagaimana cara menghapus tanda panah pada shortcut. Berikut ini caranya:
  1. Masuk ke Registry Editor dengan cara klik [Start].
  2. Pilih [Run].
  3. Ketikkan [Regedit].
  4. Klik [Ok].
  5. Setelah jendela Registry Editor muncul, masukklah ke: [HKEY_CLASSES_ROOT\lnkfile].
  6. Cari value name [IsShortcut] dan ganti menjadi [XisShortcut] atau dengan nama yang lain.
  7. Masukklah ke: [HKEY_CLASSES_ROOT\piffile]. Cari value name [IsShortcut] dan ganti menjadi [XisShortcut] atau dengan nama yang lain.
  8. Setelah itu restart komputer Anda untuk melihat hasilnya.

Apabila langkah-langkah tadi dilakukan dengan benar maka tanda panah kecil di shorcut akan menghilang.




Semoga Berhasil.......!!!

Tidak ada komentar: